Imunisasi PCV

Pneumonia adalah inflamasi akut yang mengenai jaringan paru-paru yang ditandai dengan demam, batuk dan kesukaran bernafas seperti napas cepat, pada bayi dan balita juga ditandai dengan ditemukannya tarikan dinding dada bagian bawah kedalam dan hipoksemia.
Cara Penularan Pneumonia melalui percikan air liur (droplet) ketika batuk atau bersin.
Cara pencegahan pneumonia dengan cara Imunisasi PCV dan lakukan perlindungan optimal dengan : Jauhkan anak dari penderita batuk Berikan ASI ekslusif dan lanjutkan hingga usia 2 tahun Berikan asupan gizi yang baik Mencuci tangan pakai sabun Menjaga kebersihan rumah dan lingkungan Pastikan rumah memiliki ventilasi yang cukup.
Imunisasi PCV adalah imunisasi yang diberikan untuk mencegah penyakit pneumonia, radang selaput otak (meningitis) dan radang telinga tengah (otitis media) yang disebabkan oleh bakteri Pneumokokus yang sama.
Imunisasi PCV sebanyak 3 dosis
di usia 2 bulan, 3 bulan dan 12 bulan
Dapatkan Imunisasi PCV sesuai wilayah kerja Puskesmas Manguharjo
Kel. Manguharjo : Puskesmas Manguharjo ( Hari Selasa)
Kel. Winongo : Pustu Winongo (Hari Selasa)
Kel. Namb Lor : Pustu Nambangan Lor (Hari Rabu)
Kel. Namb Kidul : Pustu Nambangan Kidul (Hari Rabu).
Imunisasi PCV adalah upaya terbaik melindungi anak dari Pneumonia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *